Tito Rabat (Marc VDS) menyusul kemudian, terjatuh saat melewati tikungan 8.
Rain flags now waving at certain parts of the track, a terrible two mins for @GresiniRacing as #AB19 & #SB6 crash. OK#AustralianGP pic.twitter.com/MB26oPUZxc
— MotoGP™ (@MotoGP) October 21, 2016
Pada pertengahan sesi, cuaca mulai kembali cerah, tetapi masih ada genangan air di beberapa area.
Miller melaju cepat dengan memakai ban slick (untuk lintasan kering) dan mencatat putaran 1 menit 33,280 detik yang mengantarnya ke posisi teratas pebalap tercepat.
Slick tyres the best option right now, apparently... as #JM43 goes top!#Australiangp pic.twitter.com/HtfxRFtORh
— MotoGP™ (@MotoGP) October 21, 2016
Pada percobaan berikutnya, dia lebih cepat lagi. Catatan putaran pebalap 21 tahun tersebut adalah 1 menit 33,208 detik.
Hujan kembali turun. Marquez menggeser Miller ke urutan kedua setelah menyelesaikan satu putaran dalam 1 menit 33,155 detik.
Under 20mins remaining, rain falling (rather heavily) once again as #MM93 reclaims top spot!#AustralianGP pic.twitter.com/DOEa4Z5ivO
— MotoGP™ (@MotoGP) October 21, 2016
Hujan semakin deras dan para pebalap harus kembali ke pit untuk berganti ban.
Pada menit-menit akhir, semua pebalap berada di pit, kecuali Jorge lorenzo (Movistar Yamaha). Pebalap Spanyol tersebut kembali mengalami kesulitan bersaing di lintasan basah.
2️mins left & it doesn't look like it's going to dry up!#VR46 #JL99 will BOTH be in Q1! #AustralianGP pic.twitter.com/Veuyv0yPvY
— MotoGP™ (@MotoGP) October 21, 2016
Marquez bertahan sebagai pebalap tercepat saat sesi berakhir. Miller juga bertahan di urutan kedua, sementara Aleix Espargaro (Suzuki Ecstar) dan Pol Espargaro (Yamaha Tech3) berada di urutan ketiga dan keempat.
Para pebalap yang berada di posisi 10 pencatat putaran terbaik akan langsung turun pada sesi kualifikasi kedua (Q2).
Riders through to Q2️:#MM93 #JM43 #AE41 #PE44 #AD04 #SR45 #SB6 #NH69 #DP9 #HB8#AustralianGP pic.twitter.com/yzYRB7QDBa
— MotoGP™ (@MotoGP) October 22, 2016
Baca Juga:
Editor | : | Pipit Puspita Rini |
Sumber | : | juara |
Komentar