Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

5 Pemain yang Pernah Merumput untuk Chelsea dan Liverpool

By Lariza Oky Adisty - Jumat, 16 September 2016 | 07:48 WIB
Fernando Torres merayakan gol dia untuk Chelsea dalam pertandingan Premier League kontra Manchester City di Stamford Bridge, London, Inggris, 27 Oktober 2013.
CLIVE ROSE/GETTY IMAGES
Fernando Torres merayakan gol dia untuk Chelsea dalam pertandingan Premier League kontra Manchester City di Stamford Bridge, London, Inggris, 27 Oktober 2013.

 

3. Yossi Benayoun (Liverpool: 2007-2010, Chelsea: 2010-2013)


David De Gea menggagalkan tembakan Yossi Benayoun dalam pertandingan semifinal Liga Europa, 22 April 2010.(JAMIE MCDONALD/GETTY IMAGES)

Pemain asal Israel ini cukup lama malang-melintang di Premier League. Dia pun merasakan bermain baik untuk Liverpool dan Chelsea dari periode 2007 hingga 2013.

Liverpool membeli Benayoun dari West Ham pada 2007 dengan banderol lima juta pounds (Rp 87 miliar). Dia cukup sering tampil untuk Liverpool.

Mantan pemain Racing Santander tersebut tampil 134 kali untuk Liverpool di semua ajang dan mencetak 29 gol.

Meski sudah menandatangani perpanjangan kontrak pada 2009, Benayoun memutuskan pindah ke Chelsea pada 2 Juli 2010.

Dia pindah dengan harga sekitar lima juta pounds. Namun, dia tidak mendapatkan terlalu banyak kesempatan bermain di Stamford Bridge.

Total, selama tiga musim di klub asal London Utara tersebut, Benayoun hanya mencatat 24 penampilan dan mencetak satu gol.

Chelsea pun meminjamkannya ke Arsenal dan West Ham, sebelum menjualnya ke Queens Park Rangers pada 2013-2014.

Benayoun meninggalkan Inggris pada akhir musim dan kembali ke klub yang membesarkan namanya, Maccabi Haifa.


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : Berbagai sumber


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X