Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ichsan Kurniawan, Bersinar di Perantauan

By Minggu, 11 September 2016 | 15:23 WIB
Gelandang Sriwijaya FC, Ichsan Kurniawan melakukan selebrasi menutupi wajahnya seusai mencetak gol ke gawang Persiba Balikpapan pada lanjutan TSC di Stadion Jakabaring, Palembang, Sabtu (3/9/2016) sore. Ichsan salah satu pemain yang dipanggil ke timnas Indonesia untuk laga kontra Malaysia, Selasa (6/9/2016) malam.
Dok. PT GTS
Gelandang Sriwijaya FC, Ichsan Kurniawan melakukan selebrasi menutupi wajahnya seusai mencetak gol ke gawang Persiba Balikpapan pada lanjutan TSC di Stadion Jakabaring, Palembang, Sabtu (3/9/2016) sore. Ichsan salah satu pemain yang dipanggil ke timnas Indonesia untuk laga kontra Malaysia, Selasa (6/9/2016) malam.

Menjuarai Liga Super Indonesia U-21 pada 2013 bersama Sriwijaya U-21 menjadi titik balik karier Ichsan Kurniawan. Sejak saat itu, namanya mulai melambung.

Penulis: Fery Tri Adi Sasono

Satu tempat di tim senior Sriwijaya pun didapatkannya meski baru menginjak 18 tahun. Bersinarnya Ichsan di Sriwijaya U-21 bersamaan dengan cemerlangnya sinar Indonesia U-19 di bawah asuhan Indra Sjafri.

Pada Piala AFF U-19 2013, skuat yang bermaterikan Evan Dimas Darmono cs berhasil keluar sebagai juara.

Bakat Ichsan seakan lepas dari bidikan Indra Sjafri ketika itu.

Tak pikir panjang, Indra pun memasukkan pemain kelahiran 25 Desember 1995 di skuat Indonesia U-19 yang akan berlaga pada Piala AFC U-19 2014.

Baca Juga:

Sayang, Garuda Muda mengalami antiklimaks. Penampilan apik di Piala AFF U-19 2013 dan berbagai laga tur uji coba seakan hilang tak berbekas. Indonesia U- 19 gagal lolos dari babak grup dan menjadi juru kunci Grup B.

Namun, Ichsan tak meredup. Ia selalu ingin bangkit setelah terjatuh, mengejar target yang sudah digantungnya.

“Saya selalu berusaha memberikan yang terbaik di mana pun bermain. Karena selalu menggantungkan sebuah target yang harus saya capai,” tuturnya ketika dihubungi BOLA, Selasa (6/9/2016).


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : Tabloid BOLA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X