Dia berani menargetkan finis lima besar pada balapan yang akan berlangsung Minggu (4/9/2016) mulai pukul 15.30 waktu setempat atau 21.30 WIB
"Masalah kami di sini selalu Ducati karena mereka sangat cepat di lintasan lurus dan tidak mengalami wheelie, seperti yang kami alami di Honda -saya, Dani (Pedrosa), Marc, Tito (Rabat), dan Jack," kata Crutchlow.
Valentino Rossi (Movistar Yamaha) dan Maverick Vinales (Suzuki Ecstar) akan mendampingi Crutchlow start dari baris terdepan.
Dua pekan lalu, pebalap 30 tahun ini mencatatkan kemenangan MotoGP pertamanya setelah finis di urutan pertama pada GP Ceko di Sirkuit Brno.
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | crash.net |
Komentar