Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kala Sturridge Ngambek

By Sabtu, 3 September 2016 | 09:01 WIB
Daniel Sturridge merayakan golnya ke gawang Burton pada pertandingan Piala Liga Inggris, Selasa (23/8/2016).
OLI SCARFF/AFP
Daniel Sturridge merayakan golnya ke gawang Burton pada pertandingan Piala Liga Inggris, Selasa (23/8/2016).

 

Tidak Berdasar

Menurut Klopp, spekulasi yang beredar sangat tidak berdasar karena masalah yang sedang terjadi saat ini tidak rumit, yaitu hanya tinggal waktu agar Sturridge berkibar kembali.

"Saya memperkirakan jalan yang harus ditempuh Sturridge untuk kembali ke tim utama tidaklah sulit. Ketika ia berhasil mengikis jarak itu, maka semua akan kembali seperti biasa," kata Klopp.

Klarifikasi Klopp ternyata mendapat dukungan dari para pelatih, salah satunya ialah Arsene Wenger. Pelatih Arsenal ini dengan nada menyerang mengatakan bahwa seorang pemain harus siap ditugaskan apa saja oleh manajernya.

"Ketika seorang pemain menandatangani kontrak dengan klub, maka sudah menjadi kontrak sosialnya untuk memberikan yang terbaik bagi klub. Termasuk ketika klub membutuhkan seorang pemain dalam posisi tertentu maka ia harus siap," ujarnya.

Apa yang dikatakan para pelatih sebaiknya memang didengar oleh Sturridge. Pasalnya, striker berusia 26 tahun ini memang memiliki bakat spesial yang akan amat disayangkan apabila rusak oleh egoisme pribadi.

Mantan pelatih timnas Inggris, Roy Hodgson, juga ikut bersuara dengan mengatakan bahwa harapan Liverpool berada di posisi empat besar dan merebut satu tiket bermain di Liga Champion musim depan akan sepenuhnya bergantung pada Sturridge.

Hal tersebut dikatakan karena dirinya tahu bagaimana kualitas Sturridge sebenarnya. Tak pelak, banyak harapan yang dilayangkan karena ekspektasi yang bagus pada Sturridge. Karena itu, Hodgson mengingatkan agar tidak besar kepala.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : Tabloid BOLA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X