”Kami sudah tiga hari ini melakukan pemusatan latihan di Stadion Tambaksari. Koordinasi dan kerja sama antar lini sudah mulai terjalin baik. Makanya, kami sampaikan siap ikuti ISC U-21,” ujar Istiko Hadi, pelatih Madura United U-21.
Yang sedikit menjadi kendala, selama ini Madura United U-21 belum pernah berlatih malam hari.
”Sebagian besar pemain belum terbiasa bermain malam dan latihan biasa digelar pagi dan sore. Tetapi, pemain mengungkapkan tertantang bermain malam untuk memperkaya pengalaman,” ucapnya.
Para pendukung Madura United bakal dapat hadiah hiburan saat timnya menjamu Persiba di Stadion Gelora Bangkalan, Senin (13/6/2016) malam. (SUCI RAHAYU/JUARA.net)
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | juara |
Komentar