Kedatangan Sane juga sekaligus menciptakan tekanan tersendiri pada pemain sayap lama. Samir Nasri misalnya, sudah diingatkan serta diberi waktu sebulan untuk membuktikan diri kepada Manajer Josep Guardiola.
Jika tidak, dirinya akan dilego. Nasri mengalami banyak masalah kebugaran di dua musim terakhir dan juga tidak dimainkan pada dua laga pramusim karena mengalami kelebihan berat badan dan dipaksa berlatih terpisah.
"Nasri mengalami sedikit kelebihan berat badan, semoga dia bisa segera bisa kembali ke kondisi normal,” kata Guardiola. (dedi)
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | Tabloid BOLA |
Komentar