Lorenzo menegaskan bahwa dia akan selalu berpikirian positif dan yakin masih ada peluang untuk mempertahankan gelarnya sebagai juara dunia.
"Namun yang pertama, saya harus menaikkan rasa percaya diri, meraih hasil bagus yang tidak kami dapatkan sekarang. Tiga balapan terakhir sangat buruk buat kami, dengan kondisi berbeda," ucapnya.
Sebelum GP Belanda, Lorenzo gagal finis pada GP Catalunya karena mengalami kecelakaan akibat ditabrak Andrea Iannone (Movistar Yamaha).
Hasil balapan GP Jerman ini juga memperpanjang daftar belum pernah menang Lorenzo di Sachsenring sepanjang dia ikut Grand Prix.
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Pipit Puspita Rini |
Sumber | : | Motorsport.com |
Komentar