Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arsenal, Satu Bulan Satu Rekrutan

By Minggu, 17 Juli 2016 | 15:12 WIB
Manajer Arsenal, Arsene Wenger, terlihat menonton laga 16 besar Euro 2016 antara Wales melawan Irlandia Utara di Stadion Parc des Princes, Paris, Prancis, 25 Juni 2016.
STU FORSTER/GETTY IMAGES
Manajer Arsenal, Arsene Wenger, terlihat menonton laga 16 besar Euro 2016 antara Wales melawan Irlandia Utara di Stadion Parc des Princes, Paris, Prancis, 25 Juni 2016.

Ketiadaan striker predator dianggap sebagai penyebab kegagalan Arsenal menjadi juara musim lalu.

Giroud dkk hanya mencetak 65 gol di Premier League, paling sedikit di antara empat tim teratas klasemen. Arsenal gagal melewati Leicester, yang punya Jamie Vardy.

Sosok Vardy menjadi penentu karena dia mencetak 24 gol sepanjang musim lalu, delapan lebih banyak daripada yang ditorehkan Giroud.

Deretan Kegagalan Manajer Arsenal

Arsene Wenger, bukannya tidak bisa mengidentifikasi problem tersebut. Tapi, Sang Profesor sudah terkenal sering membuang kesempatan membuat sebuah perekrutan hebat.

Wenger tercatat pernah gagal menggaet Yaya Toure, Cristiano Ronaldo, Angel Di Maria, Gerard Pique, Zlatan Ibrahimovic, dan Didier Drogba.

Yang paling fenomenal barangkali tahun 2013.

Saat itu Wenger berkesempatan merekrut Luis Suarez dari Liverpool. Tapi, secara konyol, Arsenal hanya menawarkan satu pound lebih banyak dari harga klausul pelepasan Suarez, yang sebesar 40 juta pound.

Baca Juga:

Tawaran itu membuat Liverpool merasa terhina dan akhirnya menolak menjual Suarez.


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : Tabloid BOLA No. 2.681


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X