Walhasil, porsi latihan fisik tanpa bola, seperti push up, meningkat.
“Kami tidak boleh puas dengan hasil yang diraih. Ke depannya masih banyak pertandingan berat,” kata Milo.
Terkait usaha meningkatkan konfisi fisik pemain, Milo terkendala momen Lebaran.
Meski dipercaya dapat memulihkan psikologis pemain yang mulai jenuh, libur Hari Raya Idul Fitri bisa berdampak buruk.
“Saat libur, kami tidak bisa mengkontrol pola makan pemain sehingga bisa membawa pengaruh pada berat badan mereka,” kata Milo.
Namun di sisi lain, Milo percaya bahwa pemainnya mampu mengatasi persoalan tersebut.
Eks direktur teknik Barito Putera itu yakin Kurnia Meiga dkk. bisa menunjukkan profesionalitasnya dengan tetap menjaga tubuh mereka.
Sebelum libur, Milo pun memberikan peringatan keras kepada pemainnya agar bisa mengatur pola makan dan menjaga berat badan selama menjalani jatah libur lima hari.
Raphael Maitimo cs. kembali memulai latihan di Stadion Gajayana, Kota Malang, Sabtu (9/7/2016) sore.
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | Tabloid BOLA |
Komentar