Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Menangi Gim Kedua, CLS Knights Samakan Kedudukan

By Diya Farida Purnawangsuni - Sabtu, 28 Mei 2016 | 21:38 WIB
Pebasket Pelita Jaya EMP Jakarta, Brandon Jawato (jersey putih, #23), mendribble bola sambil dikawal pemain CLS Knights Surabaya, Rachmad Febri Utomo (jersey loreng, #10), pada gim pertama seri final IBL 2016 yang digelar di Britama Arena, Jakarta Utara, Kamis (26/5/2016).
IBL INDONESIA
Pebasket Pelita Jaya EMP Jakarta, Brandon Jawato (jersey putih, #23), mendribble bola sambil dikawal pemain CLS Knights Surabaya, Rachmad Febri Utomo (jersey loreng, #10), pada gim pertama seri final IBL 2016 yang digelar di Britama Arena, Jakarta Utara, Kamis (26/5/2016).

Strategi serangan Pelita Jaya ini cukup jitu, setidaknya sampai lima menit pertama kuarter terakhir.

Setelah itu, kedisiplinan pemain-pemain CLS Knights dalam mempertahankan area mereka membuat Pelita Jaya kembali kesulitan menambah poin.

CLS menang 59-54 atas Pelita Jaya. Gim kedua pun menjadi milik CLS Knights.

Kedua tim akan kembali bertanding pada gim ketiga yang dijadwalkan pada Minggu (29/5/2016) di Britama Arena.

Sementara itu, dari seri final Women's Indonesia Basketball League (WIBL) 2016, Surabaya Fever tampil sebagai juara setelah mengalahkan Tomang Sakti Merpati Bali, 2-0.

Dua kemenangan Fever masing-masing diraih dengan skor 58-42 (gim ke-1) dan 63-51 (gim ke-2).

Center Surabaya Fever, Gabriel Sophia, terpilih sebagai Most Valuable Player (MVP) final WIBL 2016.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X