Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Samir Handanovic Takut Kehilangan Liga Champions

By Sabtu, 14 Mei 2016 | 10:24 WIB
Kiper Inter Milan, Samir Handanovic, dalam pertandingan Serie A menghadapi Genoa di Stadion Luigi Ferraris, Genoa, Italia, pada 20 April 2016.
PIER MARCO TACCA/GETTY IMAGES
Kiper Inter Milan, Samir Handanovic, dalam pertandingan Serie A menghadapi Genoa di Stadion Luigi Ferraris, Genoa, Italia, pada 20 April 2016.

 

Dengan reputasi sebagai salah satu kiper terbaik di dunia, Handanovic ternyata belum pernah sekali pun mentas di putaran final LC!

Satu-satunya kesempatan baginya buat merasakan putaran final LC justru datang ketika masih memperkuat Udinese pada 2011-2012. Di musim sebelumnya, Udinese finis di peringkat empat dan berhak mendapatkan tiket ke play-off LC.

Di babak play-off, Udinese bertemu dengan Arsenal. Pada fase tersebut, Udinese kalah 1-3 secara agregat.


Kiper Inter Milan, Samir Handanovic, memblok tendangan penalti Antonio Candreva pada laga Inter kontra Lazio di Giuseppe Meazza pada Minggu (20/12/2015).(MARCO LUZZANI/GETTY IMAGES)

Tak sedikit yang tertarik buat mendapatkan jasa Handanovic. Inter kabarnya sudah memberikan banderol sebesar 15 juta euro (227,44 miliar rupiah).

"Tak perlu membahas nilai Handanovic buat Inter. Saya tahu banyak peminatnya dan bila ada tawaran besar, uang itu bisa digunakan buat menyeimbangkan kas terkait aturan Financial Fair Play. Klub lebih baik melepasnya," kata Evaristo Beccalossi, gelandang Inter era 1970-an kepada Leggo.

Musim ini masih menyisakan satu laga. Inter masih harus melawan Sassuolo. Hanya, Handanovic tak bisa bermain karena terkena suspensi akumulasi kartu kuning.

Jadi, ada kemungkinan laga melawan Empoli tersebut menjadi laga terakhir bagi kiper yang jago menyetop penalti itu berseragam biru-hitam Inter.

[video]http://video.kompas.com/e/4885273353001_ackom_pballball[/video]

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : Tabloid BOLA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X