Melihat kedahsyatan Griezmann dalam urusan membobol gawang lawan, tak heran jika banyak yang menganggap kemampuannya setara dengan Lionel Messi.
Bahkan, kini Griezmann menjadi salah satu pemain yang paling diminati klub-klub elite Eropa.
Arsenal, Chelsea, dan Bayern Muenchen disebut-sebut sebagai pihak yang tengah membidik mantan pemain Real Sociedad tersebut. Akan tetapi, tawaran paling serius dikabarkan datang dari Manchester United.
Tidak tanggung-tanggung, Man United berani membayar 85 juta euro atau saat ini setara dengan 1,2 triliun rupiah demi mendapatkan Griezmann.
Sementara itu, pihak Atletico enggan terlalu cepat berpisah dengan mesin golnya tersebut.
Griezmann masih terikat kontrak hingga 2020 dan memiliki klausul penjualan tak kurang dari 58 juta euro (879,3 miliar rupiah).
Situs berita Spanyol, Marca, mengabarkan bahwa saat ini Presiden Atletico, Miguel Angel Gil Marin, tengah berusaha meningkatkan klausul penjualan Griezmann.
Editor | : | Weshley Hutagalung |
Sumber | : | Tabloid BOLA No.2.665 |
Komentar