Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Euro 2016 Kesempatan Terakhir Ronaldo di Timnas Portugal?

By Senin, 7 Maret 2016 | 11:10 WIB
Cristiano Ronaldo saat pertandingan La Liga antara Levante dan Real Madrid di Ciutat de Valencia, Spanyol, pada 2 Maret 2016.
MANUEL QUEIMADELOS/GETTY IMAGES
Cristiano Ronaldo saat pertandingan La Liga antara Levante dan Real Madrid di Ciutat de Valencia, Spanyol, pada 2 Maret 2016.

"Ia sangat kompetitif dan punya hasrat besar buat berlatih dan juga bermain," katanya lagi seperti dikutip situs resmi FPF.

Kondisi itu belum berubah buat timnas berjulukan Seleccao itu. Menjelang putaran final Piala Eropa 2016, peran Ronaldo bakal sangat krusial. Di tim saat ini, jagoan utama Real Madrid itu merupakan pemain dengan koleksi laga terbanyak, dan juga memiliki jumlah gol tertinggi.

Ronaldo memang belum pernah menjuarai apa pun bareng Portugal di semua kelompok usia. Namun, ia pasti bakal berjuang sekuat tenaga demi memberikan gelar pertama buat Portugal di Prancis 2016 musim panas mendatang.

Terlebih, usianya sudah 31 tahun setelah berulang tahun pada 5 Februari. Di Piala Dunia 2018, Ronaldo bakal menginjak usia 33 tahun. Rencana pensiun sudah mulai terpikir.

"Soal pensiun usai PD 2018, semuanya terkait dengan kondisi fisik dan mental saya nanti. Saya tak tahu apa yang bakal terjadi," kata CR7 kepada Record.

"Saya tidak membuat banyak rencana dalam kehidupan di dunia olah raga saya. Yang terpenting saat ini adalah saya merasa termotivasi dan dalam kondisi yang baik. Kita lihat saja nanti," ujarnya lagi.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Weshley Hutagalung
Sumber : Tabloid BOLA no.2.656


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X