Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ketika FIFA Diminta Melarang Messi, Suarez, dan Neymar Bermain

By Weshley Hutagalung - Senin, 29 Februari 2016 | 21:50 WIB
Trio Lionel Messi, Luis Suarez, dan Neymar ketika membela Barcelona di semifinal Copa del Rey (3/2/2016) melawan Valencia.
LLUIS GENE/AFP
Trio Lionel Messi, Luis Suarez, dan Neymar ketika membela Barcelona di semifinal Copa del Rey (3/2/2016) melawan Valencia.


(GRAFIS: ANDREAS JOEVI/JUARA.NET)

Tentu saja komentar Sampaoli agar FIFA melarang trio MSN milik Barcelona bermain dalam satu tim hanya bercanda.

Ketika itu, ia melihat kiprah Messi, Suarez, dan Neymar unggul jauh dari peran Cristiano Ronaldo, Karim Benzema, dan Gareth Bale di Real Madrid.

Pujian sekaligus kengerian Sampaoli melihat kiprah trio MSN bisa dilihat dari pencapaian ketiganya sejak Suarez melakukan debut bersama Barcelona musim panas 2014.

Total tercipta 197 gol dari ketiganya sejak Suarez melakoni laga resmi bersama Barcelona pada 25 Oktober 2015. Perinciannya adalah: Messi (79), Suarez (66), dan Neymar (52).

Catatan lain, ketiganya mengoleksi 100 assist sejak Suarez bergabung dengan Barcelona. Lionel Messi melakukan 39 kali operan yang berujung gol, diikudi Suarez (37) dan Neymar (24).

Baca Juga:

Jorge Sampaoli juga pasti melihat bagaimana Messi, Suarez, dan Neymar saling melengkapi guna membongkar pertahanan lawan.

Ketiganya saling memberi umpan untuk membobol gawang lawan-lawan Barcelona.

Adakah tim yang bisa menahan gempuran Barcelona bila di lini depan tim tersebut hadir trio MSN dalam kondisi terbaik?

Jangan-jangan, canda Sampaoli berarti tak ada yang bisa menghentikan Barcelona musim ini. Benarkah?

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Weshley Hutagalung
Sumber : Berbagai sumber


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X