Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hat-trick Cristian Gonzales Bawa Arema Benamkan PSS Sleman

By Verdi Hendrawan - Minggu, 21 Februari 2016 | 16:12 WIB
Para pemain Arema Cronus saat merayakan satu dari tiga gol yang berhasil dicetak Cristian Gonzales ke gawang PSS Sleman dalam pertandingan lanjutan Bali Island Cup 2016 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, pada Minggu (21/2/2016).
IWAN SETIAWAN/JUARA.NET
Para pemain Arema Cronus saat merayakan satu dari tiga gol yang berhasil dicetak Cristian Gonzales ke gawang PSS Sleman dalam pertandingan lanjutan Bali Island Cup 2016 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, pada Minggu (21/2/2016).

Namun, hanya berselang tiga menit, Arema kembali mampu menjaga keunggulan dua gol merela melalui Antoni Putro. Pemain berusia 21 tahun itu sukses mengecoh bek dan kiper PSS untuk mencetak gol untuk membawa Arema unggul 4-2.

Pada menit ke-73, PSS kembali mampu membahayakan pertahanan Arema. Mudah Yulianto berhasil mendapat peluang emas, namun sepakan mendatarnya masih bisa ditangkap oleh Made Wardhana.

PSS yang terus berusaha untuk kembali mengikis ketertinggalan, justru harus menerima kenyataan bahwa Arema sukses memperbesar keunggulan melalui hat-trick Gonzales pada menit ke-77. Striker berusia 39 tahun itu sukses mencocor bola di depan gawang memanfaatkan umpan silang mendatar dari Lopicic.

Keunggulan 5-2 Arema ini ternyata bertahan hingga akhir pertandingan. Padalah kedua tim tidak menurunkan intensitas serangan mereka hingga akhir laga.

Tiga poin dari pertandingan ini membuat Arema mengungguli Persib Bandung yang sebelumnya memimpin klasemen Bali Island Cup 2016. Singo Edan berhasil mengoleksi enam poin dengan produktivitas lima gol.

Arema Cronus 5-2 PSS Sleman (Gonzales 35', 56', 77', Lopicic 45+1', Anthoni Putro 72' ; Busari 47', Candra 69')

Susunan pemain:

AREMA CRONUS: 21-I Made Wardhana, 59-Hasil Kipuw, 23-Hamka Hamzah, 30-Kiko Insa, 87-Achmad Alfarizie, 22-Srdan Lopicic, 12-Hendro Siswanto, 8-Raphael Maitimo, 41-Dendi Santoso, 10-Cristian Gonzales, 11-Esteban Vizcarra.

Pelatih: Milomir Seslija.

PSS SLEMAN: 21-Ali Barkah, 18-Rasmoyo, 23-Waluyo Hartono, 24-Kristian Ademlund, 19-Wahyu Gunawan, 22-Candra Lukmana, 8-Anang Hadi, 7-Andi Sandria, 9-Agung Suprayogi, 11-Mudah Yulianto, 10-Emile Mbamba.

Pelatih: Herry Kiswanto.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X