Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Inilah Daftar Tim yang 'Mencari' Jose Mourinho

By Beri Bagja - Sabtu, 20 Februari 2016 | 09:23 WIB
Jose Mourinho bereaksi saat memimpin Chelsea melawan FC Porto pada pertandingan penyisihan Grup G Liga Champions di Stamford Bridge, 9 Desember 2015).
BEN STANSALL/AFP
Jose Mourinho bereaksi saat memimpin Chelsea melawan FC Porto pada pertandingan penyisihan Grup G Liga Champions di Stamford Bridge, 9 Desember 2015).

- Jiangsu Suning

Mourinho tak lepas dari sasaran revolusi sepak bola di China. Klub kaya Negeri Tirai Bambu, Jiangsu Suning, dikabarkan mencuat sebagai salah satu peminat pelatih bernama lengkap Jose Mario dos Santos Mourinho Felix itu.

Ia tak usah khawatir soal ketebalan dompetnya jika jadi digaet Jiangsu. Klub tersebut siap menyediakan gaji berlipat-lipat dari upah total 13 juta pounds per musim (Rp 252 miliar) yang diterima Mou di Chelsea!

Masalahnya, Mourinho sendiri masih ingin mencicipi atmosfer sepak bola level top.

- Valencia dan Roma

Rumor hubungan Mourinho dengan Valencia dan Roma mencuat ketika kedua klub itu dalam proses pencarian pelatih baru.

Namun, spekulasi meredup akibat kedatangan Gary Neville ke Valencia dan bergabungnya Luciano Spalletti ke Roma.

Lagipula, Mou sepertinya ogah mengorbankan ikatan emosional yang kuat dengan Inter renggang akibat hijrah ke Roma, rival domestik di Serie A.

[video]http://video.kompas.com/e/4755515572001_ackom_pballball[/video]

Selain tim-tim di atas, Mourinho sempat pula digosipkan berpeluang menukangi satu di antara tiga klub elite Portugal (Porto, Benfica, Sporting CP), Atletico Madrid, Juventus, sampai kans bergabung dengan David Beckham di Miami, Amerika Serikat.

Di lain pihak, sang arsitek juga tak bisa berkelit dari fakta dirinya haus akan kesempatan menjadi pelatih lagi.

Karena itu, Mourinho dan para tim peminat itu sebenarnya sama-sama saling membutuhkan.

"Akan tetap ada klub-klub yang menginginkan Jose. Dia adalah pria yang membutuhkan sepak bola. Ia bukan tipe orang yang menghabiskan 6-8 bulan dengan hanya duduk-duduk di rumah tanpa melakukan apa pun," ucap anggota staf kepelatihan Chelsea, Steve Holland.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : Berbagai sumber


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X