Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Produktivitas Trio Barcelona Bisa Mencapai 150 Gol di Akhir Musim?

By Indra Citra Sena - Kamis, 18 Februari 2016 | 11:03 WIB
Lionel Messi, Luis Suarez, dan Neymar Jr. berangkulan usai membawa Barcelona menang atas Celta Vigo, 14 Februari 2016.
DAVID RAMOS/GETTY IMAGES
Lionel Messi, Luis Suarez, dan Neymar Jr. berangkulan usai membawa Barcelona menang atas Celta Vigo, 14 Februari 2016.

Sejak pergantian tahun kalender, keduanya sama-sama membukukan 13 gol dari 10 partai yang berarti rasio mereka mencapai 1,3 per laga.

Kemungkinan Messi dan Suarez masing-masing bisa menambah 28 gol atau 56 bila digabungkan sehingga produktivitas total Trio MSN di ujung 2015/16 bakalan menyentuh 158 gol, dengan perincian Messi (53), Suarez (67), serta Neymar (38).


(GRAFIS: ANDREAS JOEVI/JUARA.NET)

Tetap Solid

Trio MSN memang luar biasa, tapi bukan berarti mereka dapat begitu saja memecahkan rekor tanpa kendala. Cedera menjadi penghalang yang paling ampuh dalam meredam produktivitas gol mereka.

Messi dan Neymar pernah menepi selama beberapa waktu akibat cedera. Hanya Suarez yang belum mengalami masalah kebugaran sejauh ini.

Kendala lain adalah perpecahan akibat ego pribadi masing-masing.

Seorang bintang biasanya mempunyai ambisi untuk merebut hati para pendukung seorang diri dan terkadang ia menggunakan jalan pintas dengan menyingkirkan pemain lain.

Situasi ini terlihat ketika Messi melakukan trik penalti unik di laga kontra Celta.

Bukannya menembak langsung, ia malah mengoper kepada Suarez yang lantas memaksimalkan kesempatan itu buat menggenapi hattrick.


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : Sport dan berbagai sumber


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X