Ini tentu berkaitan dengan kinerja deretan staf medis. Ruang perawatan Napoli dipimpin oleh Dr. Alfonso De Nicola selaku direktur kesehatan. Dia dibantu Dr. Raffaele Canonico dan dua orang fisioterapis, yaitu Giovanni D'Avino serta Agostino Santaniello.
Mereka melakukan pemeriksaan darah secara rutin untuk mengetahui rekam kesehatan pemain dengan akurat. Para pemain yang memiliki catatan cedera mengkhawatirkan akan mendapatkan perhatian lebih.
Hasilnya bisa dilihat dari kondisi Pepe Reina, yang sempat absen lebih dari dua bulan akibat cedera otot musim lalu. Pemain berkebangsaan Spanyol ini justru tak pernah absen pada ajang Serie A musim ini.
Higuain juga bisa menjadi contoh lain. Pemain asal Argentina dituntut menjalani program diet pada musim panas 2015.
"Saya membatasi konsumsi daging merah, lalu menambah makanan laut. Saya juga menggantikan gula dengan madu dan buah-buahan," tutur dia kepada Ole pada November 2015.
Performa Higuain lantas menanjak. Dia memuncaki daftar pencetak gol terbanyak Serie A dengan koleksi 23 gol dari 23 pertandingan.
Masih ada 15 laga sisa yang akan dilakoni Napoli dan Juventus di Serie A. Bukan mustahil, kebugaran menjadi faktor penentu gelar Scudetto.
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | Transfermarkt, La Gazzetta dello Sport, Lega Serie A |
Komentar