Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tottenham Tak Bisa Kehilangan Toby Alderweireld

By Kamis, 4 Februari 2016 | 16:42 WIB
Pemain belakang Tottehnham Hotspur, Toby Alderweireld, merayakan kemenangan timnya atas Crystal Palace dalam partai lanjutan Premier League di stadion Selhurst Park, London, 23 Januari 2016.
IAN WALTON/GETTY IMAGES
Pemain belakang Tottehnham Hotspur, Toby Alderweireld, merayakan kemenangan timnya atas Crystal Palace dalam partai lanjutan Premier League di stadion Selhurst Park, London, 23 Januari 2016.

Selain Alderweireld, Pochettino punya Kevin Wimmer dan Eric Dier. Nama yang disebut terakhir piawai memerankan gelandang bertahan dan bek tengah.

Lalu, ada bek dari akademi Tottenham, Cameron Carter-Vickers, yang santer dikabarkan segera dipromosikan ke tim utama.

Menghitung lamanya absensi Vertonghen, Tottenham kemungkinan baru dapat menggunakan jasa sang pemain pada awal Maret.

Hal ini berarti Vertonghen akan melewatkan tujuh partai selama Februari, termasuk gim EPL kontra Manchester City (14/2) serta leg I (18/2) dan leg II (25/2) Liga Europa versus Fiorentina.

Akankah stok empat bek tengah cukup bagi Pochettino guna mengatasi jadwal sibuk di Februari?

Yang jelas, Alderweireld adalah tumpuan utama Pochettino di jantung pertahanan. Sang manajer bisa saja terus menggunakan jasa Alderweireld selama bulan ini demi memastikan pertahanan Tottenham tetap solid.

Hanya, cedera dapat membayangi Alderweireld mengingat jadwal sibuk adalah salah satu penyebab ketidakbugaran atau cedera seorang pemain.

Jadwal sibuk pernah membuat Alderweireld cedera dan harus absen selama sebulan.

Hal itu terjadi pada pertengahan Januari 2015. Alderweireld, yang saat itu bermain sebagai pinjaman di Southampton, mengalami cedera hamstring dalam gim kontra Manchester United.

Sebelum cedera tersebut, Alderweireld hanya absen sekali dalam 16 partai EPL 2014-2015.


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : Tabloid BOLA No. 2.652


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X