Juventus mengeluarkan dana 128 juta euro atau hampir dua triliun rupiah pada bursa musim panas lalu.
Mayoritas pengeluaran Juventus teralokasikan guna membenahi lini tengah dan depan. Dua sektor itu menjadi fokus perbaikan akibat hengkangnya beberapa elemen krusial selepas mengantar klub berjaya di 2014/15.
Sami Khedira, Mario Lemina, danHernanes diangkut buat melengkapi sektor tengah usai kepergian Arturo Vidal dan Andrea Pirlo.
Paulo Dybala, Mario Mandzukic, dan Simone Zaza memperkaya opsi di lini depan guna menyiasati hijrahnya Carlos Tevez serta Kingsley Coman.
Alex Sandro menambah kedalaman di pos bek atau gelandang sayap. Juan Cuadrado lebih spesial karena dapat menyuntikkan unsur kecepatan di sisi lapangan, baik sebagai penyerang sayap, gelandang, hingga bek kanan.
Meski klub sempat melakoni start buruk awal musim ini, resep racikan Massimiliano Allegri sudah tampak mujarab memasuki pengujung 2015.
Memasuki bursa Januari tahun ini, manajemen Juventus dilaporkan tengah mengevaluasi target anyar guna melengkapi kepingan mozaik di papan strategi Allegri agar mewujud potret tim sempurna.
Media-media Italia ramai menyebut kepingan yang dimaksud mengacu kepada sosok incaran Bianconeri yang batal digaet musim panas lalu. Mereka ialah Ilkay Guendogan (Dortmund), Isco (Real Madrid), sampai Ever Banega (Valencia).
Tradisi Hemat
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | Tabloid BOLA no. 2.468 |
Komentar