Pebalap berusia 18 tahun itu tampil sebagai rookie of the year dengan menempati peringkat ketiga pada klasemen balap akhir musim.
Penampilan Sirotkin pada awal musim tak terlalu menjanjikan. Namun, perlahan tetapi pasti pebalap Rapax itu mampu meraih podium.
Podium perdana Sirotkin diraih pada balapan kedua (sprint race) GP Monako. Ketika itu, Sirotkin menempati posisi finis ketiga.
Setelah memetik kemenangan di Inggris dan meraih dua podium di Hungaria, Sirotkin akhirnya menutup musim 2015 di posisi ketiga klasemen.
Ia unggul satu poin atas Rio Haryanto, pebalap Indonesia yang menutup musim di posisi keempat dengan 138 poin.
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Pipit Puspita Rini |
Sumber | : | - |
Komentar