Guna mengisi kekosongan di sektor pertahanan, Louis van Gaal sepertinya akan kembali mengandalkan pemain akademi seperti Guillermo Varela, Paddy McNair, Cameron Borthwick-Jackson, dan Axel Tuanzebe.
[video]http://video.kompas.com/e/4650642525001_ackom_pballball[/video]
Kabar ini tentu tidak baik mengingat mereka minim jam terbang dan kehilangan komando di pertahanan gara-gara absennya Smalling.
Dengan demikian, sebagai palang pintu terakhir pertahanan, kiper David De Gea mendapat beban berat demi mengawal gawangnya steril dari gol Bournemouth.
Tanpa diragukan, kiper asal Spanyol itu salah satu pemain terkonsisten United dalam beberapa musim terakhir.
Total enam dari sembilan clean sheet United di EPL 2015/16 terjadi saat De Gea bermain.
PRAKIRAAN PEMAIN
Bournemouth (4-1-4-1): 1-Boruc; 15-Smith, 2-Francis, 3-Cook, 11-Daniels; 6-Surman; 30-Ritchie, 4-Gosling, 8-Arter, 19-Stanislas; 27-Murray
Cadangan: 21-Allsop, 38-Cargill, 32-O'Kane, 36-Butcher, 9-Rantie, 18-Kermorgant, 17-King. Absen: Wilson, Mings, Gradel, Elphick, Pugh (cedera), Arter, Federici, Tomlin (diragukan)
Pelatih: Eddie Howe
Man. United (4-2-3-1): 1-De Gea; 30-Varela, 33-McNair, 17-Blind, 18-Young; 16-Carrick, 28-Schneiderlin; 35-Lingard, 8-Mata, 7-Memphis; 9-Martial
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | BOLA Sabtu edisi 006 |
Komentar