Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Fiorentina dan Lazio Tuai Hasil Imbang di Kandang

By Nugyasa Laksamana - Minggu, 22 November 2015 | 23:23 WIB
Pemain Fiorentina, Nikola Kalinic (kanan), melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Empoli pada lanjutan Serie A di Stadion Artemio franchi Firenze, Minggu (22/11/2015).
FILIPPO MONTEFORTE/AFP
Pemain Fiorentina, Nikola Kalinic (kanan), melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Empoli pada lanjutan Serie A di Stadion Artemio franchi Firenze, Minggu (22/11/2015).

Hingga akhir pertandingan, skor tetap 2-2. Hasil ini membuat Fiorentina menempati posisi kedua dengan perolehan 28 poin. Sedangkan Empoli berada di peringkat ke-16 dengan raihan 15 poin.

Palermo Sanggup Tahan Imbang Lazio

Lazio dan Palermo harus puas berbagi angka setelah kedua tim hanya mampu bermain imbang 1-1 pada laga lanjutan Serie A di Stadion Olimpico, Sabtu (22/11/2015).

Palermo berhasil unggul 1-0 lebih dulu melalui gol yang dicetak oleh Edoardo Goldaniga pada menit ke-22. Pemuda Italia berusia 22 tahun itu melepaskan tendangan keras menyusur tanah ke pojok gawang Federico Marchetti.

Memasuki menit ke-61, Lazio akhirnya mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1 melalui eksekusi penalti Antonio Candreva. Penaltu diberikan lantaran pemain Palermo, Oscar Hiljemark, melakukan pelanggaran di kotak terlarang.

Hingga wasit meniup peluit panjang, keadaan tetap tidak berubah. Lazio dan Palermo pun harus puas berbagi poin.

Dengan demikian, kini Lazio menempati urutan ke-8 klasemen sementara Serie A dengan raihan 19 poin. Adapun Palermo berada di posisi ke-16 dengan perolehan 15 poin.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber :


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X