Dari Bandung, sekitar 500 bus akan mengangkut puluhan ribu bobotoh menuju Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.
“Sesuai kuota tiket yang disediakan Mahaka sebanyak 30 ribu lembar, jadi kami harus menyiapkan 500 bus menuju GBK,” ujar Yana Umar, dirigen Viking.
Keberangkatan bobotoh akan berlangsung konvoi dan dipusatkan di Gasibu, Jl Diponegoro Bandung pada Minggu (18/10/2015) pagi.
“Kami akan mendapat pengawalan di setiap lima bus dan masing-masing bus akan ada empat aparat dari Brimob yang mengawal,” ujar Yana.
Gusdul, salah satu pentolan Viking lain, menambahkan jika ada bobotoh yang ingin membawa kendaraan pribadi tidak masalah asal melapor lebih dulu ke Polsek terdekat dari tempat tinggalnya.
“Sehingga, kalau terjadi apa-apa sudah ada datanya,” ujar Gusdul.
Sementara itu, Kapolda Jawa Barat, Inspektur Jenderal Moechgiyarto, akan mengerahkan sebanyak 5.510 personel untuk memberikan pengawalan kepada ratusan bus rombongan bobotoh Persib yang akan menuju SUGBK.
“Jumlah pasukan bisa juga bertambah karena bantuan rekan-rekan dari TNI,” ujar dia.
Menurutnya, pengawalan akan dilakukan saat kepergian dan kepulangan bobotoh dengan melekatkan personel Polri di dalam bus.
Penulis: Persiana Galih/Martinus Raya Bangun/Erwin Sna
Editor | : | |
Sumber | : | Harian BOLA, Jumat 16 Oktober 2015 |
Komentar