Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sriwijaya-Arema: Hindari Penalti, Singkirkan Mitos

By Minggu, 11 Oktober 2015 | 15:00 WIB

“Hasil imbang di kandang sendiri tentu sedikit membebani pemain. Tapi kami sudah melakukan persiapan keras untuk laga semifinal kedua ini. Target kami adalah meraih kemenangan. Kami pun sudah menyiapkan siapa yang menjadi eksekutor bila adu penalti,” ucap Joko Susilo, pelatih Arema.

Selain melakukan persiapan teknis demi merebut tiket final, sisi nonteknis pun disasar, seperti aturan kedisiplinan yang dibuat ketat.

Penerapan jam malam kembali diberlakukan. Pemain harus berada di kamar tak lebih dari pukul 22.00 WIB.

Selain itu, makanan yang disiapkan juga dikontrol tim medis dengan baik. Harapannya, kondisi pemain mencapai level terbaik saat hari pertandingan.

Akan tetapi, Cristian Gonzales dkk. dibayangi rekor buruk. Pasalnya, ada beberapa kekalahan yang diderita Singo Edan ketika main di stadion Manahan.

Pada laga semifi nal Inter Island Cup 2012, Arema kalah 0-1 dari Sriwijaya. Setahun sebelumnya, Arema juga takluk 1-2 dari Sriwijaya di fi nal Piala Indonesia. Mundur lebih jauh lagi, Arema pernah gagal di delapan besar Divisi Utama 2006 di Solo.

“Catatan itu hanya mitos kalau Arema sulit menang di Solo. Sekarang, yang menentukan hasil di semifi nal adalah kerja keras kami sendiri, bukan mitos,” kata CEO Arema, Iwan Budianto.

Penulis: Gonang S./Iwan S./Kukuh W.

SRIWIJAYA LOLOS JIKA:
1. Menang dengan skor berapa pun
2. Imbang 0-0
3. Imbang dengan skor 1-1 dan menang saat laga berlanjut ke babak adu penalti.

AREMA LOLOS JIKA:
1. Menang dengan skor berapa pun
2. Imbang 2-2 dan skor lebih besar seterusnya.
3. Imbang dengan skor 1-1 dan menang saat laga berlanjut ke babak adu penalti.

SIARAN LANGSUNG

INDOSIAR
Minggu, 11 Oktober
Pukul 18.00 WIB

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor :
Sumber : Harian BOLA 10 Oktober 2015


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X