Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Catatan Sejarah: 7 September

By Firzie A. Idris - Senin, 7 September 2015 | 15:58 WIB

------------------------------------------------------------------------------------------

1984

Joao Miranda de Souza Filho atau lebih dikenal dengan Miranda, hari ini genap berusia 31 tahun. Sang bek tengah dilahirkan di Paranavai, Brasil.

Ia memulai karier sepak bola bersama Coritiba. Miranda sempat mencicipi kompetisi Ligue 1 bersama Sochaux selama semusim (2005/06) sebelum kembali ke kampung halamannya untuk memperkuat Sao Paulo selama lima tahun (2006-2011).

Setelah itu ia hijrah ke Spanyol dengan Atletico Madrid sebagai tujuan. Miranda bermain selama empat musim (2011-15) bersama Atletico, dan menjadi salah satu pilar penting pertahanan Los Rojiblancos.

Kini, Miranda memulai petualangannya di Italia bersama Internazionale.

Penulis: Anggun Pratama

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor :
Sumber : Harian BOLA 7 September 2015


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X