Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Standar Tinggi Kapten Fantastis

By Firzie A. Idris - Senin, 27 April 2015 | 21:52 WIB
Chelsea akan bekerja keras dalam mencari pengganti layak bagi John Terry
Paul Gilham/Getty Images
Chelsea akan bekerja keras dalam mencari pengganti layak bagi John Terry

“Ada performa serupa di Highbury pada musim pertama saya tapi hari ini semuanya bersih - cara ia membaca laga, memberi perlindungan ke seluruh barisan belakang, intersepnya. Satu tim fenomenal tapi John satu langkah di depan yang lain.”

Terbaik di EPL

Pujian tersebut senada dengan apa yang dikatakan oleh Jamie Carragher, mantan bek tengah Liverpool dan pandit terkemuka Inggris.

Pria dengan lebih dari 500 penampilan bagi Liverpool di posisi bek tengah ini mengatakan bahwa pemain kelahiran London ini merupakan bek tengah terbaik di Premier League.

“Saya pikir ia bek tengah terbaik. Selama 20-30 tahun ke depan, kita mungkin akan membicarakan bek tengah yang mempertahankan posisi di tiang dekat itu sebagai ‘posisi John Terry’,” ujar Carragher di Sky Sports.

“Seorang bek tak bisa berada di posisi tepat setiap saat, Anda harus punya pengertian dalam tentang sepak bola. Ia tak tertandingi dalam membaca permainan. Saya pikir kita tak akan melihat bek tengah lain yang lebih jago.”

Terry akan menurunkan ilmunya ke Kurt Zouma (20) untuk satu tahun ke depan. Tapi, pemuda asal Prancis itu tak mungkin langsung membuat lompatan hingga menjadi sehebat JT.

Selain itu, sulit melihat pemain sehebat Terry lain yang datang dari akademi Chelsea sendiri, apalagi darah lokal.

Mou kerap mengatakan bahwa Stamford Bridge bukan rumah terbaik bagi pemain muda untuk tampil karena besarnya tuntutan klub untuk menjuarai liga.

Alhasil, Chelsea akan merogoh kocek demi mendapatkan bek tengah pengganti Terry dan tanpa diragukan lagi, setiap langkahnya akan selalu media bandingkan dengan sang Kapten Fantastis.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Firzie A. Idris
Sumber : Harian BOLA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X