Woon Khe Wei pertama kali mengalami cedera ketika tengah berkompetisi pada Kejuaraan Asia 2018 pada Februari.
Woon sempat kembali bertanding pada Kejuaraan Dunia 2018 sebelum absen lagi dan memutuskan untuk gantung raket.
Sejak itu, peraih tiga medali emas Commonwealth Games dan dua emas SEA Games tidak membuang waktu untuk memasuki karier barunya sebagai pelatih.
Woon diminta Tebrau City Badminton Club untuk menjadi pelatih kepala mereka dalam liga bulu tangkis Malaysia, Purple League.
Baca Juga : Catat, 3 Turnamen Bulu Tangkis yang Digelar Sepanjang Februari 2019
"Saya harus berterima kasih kepada Tebrau City karena mengundang saya untuk menjadi pelatih mereka. Hal ini merupakan pengalaman yang sangat bagus bagi saya untuk belajar di tingkat internasional," ucap Woon.
"Menjadi pelatih benar-benar tidak mudah karena saya harus melatih bahkan ganda dan tunggal putra. Saya pemain ganda putri dan saya kurang pengalaman di nomor lain," ujar Woon.
Meski begitu, Woon secara perlahan mulai beradaptasi dan dia menganggap hal ini merupakan proses yang baik untuk memulai karier baru di bidang kepelatihan.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | The Star.com.my |
Komentar