Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Malaysia Open 2019 - Kalahkan Chen Long, Lin Dan Raih Gelar Perdana 2019

By Agung Kurniawan - Minggu, 7 April 2019 | 17:43 WIB
Lin Dan saat berhadapan dengan Kazumasa Sakai, pada babak pertama French Open 2018.
XINHUA SPORTS
Lin Dan saat berhadapan dengan Kazumasa Sakai, pada babak pertama French Open 2018.

Jumping Smash dilakukan Lin Dan ke arah sisi kiri permainan Chen Long untuk menipiskan kedudukan menjadi 4-7.

Chen Long kian menguasai permainan jelang jeda interval gim pertama, tatkala serangannya gagal dikembalikan oleh Lin Dan dan mengubah skor menjadi 10-4 untuk keunggulan Chen Long.

Lesakkan smash yang cantik dari Chen Long mampu menutup interval gim pertama dengan keunggulan 11-5 atas Lin Dan.

Baca Juga : Valentino Rossi Dinilai Tampil Lebih Ngotot daripada Andrea Dovizioso

Seusai jeda interval.Chen Long kian menjauh dari kejaran Lin Dan dengan mampu mengguli pebulu tangkis berperingkat 16 dunia itu dengan skor 14-6 usai melewati reli panjang.

Lin Dan lagi-lagi mampu memperkecil jarak dari Chen Long dengan skor 9-16.

Sebuah serangan tak sempurna dari Lin Dan membuat Chen Long meraih game point saat skor mencapai 20-9 sebelum akhirnya, pebulu tangkis peringkat lima dunia itu menutup gim pertama dengan keunggulan 21-9 atas Lin Dan.

Gim kedua, Lin Dan langsung tampil menggebrak dengan mampu menorehkan empat poin beruntunnya sehingga membuatnya unggul 4-0 atas Chen Long.

Chen Long berhasil meraih angka perdananya pada gim kedua untuk menipiskan kedudukan menjadi 1-4.

Jumping smash dari Lin Dan, gagal dikembalikan oleh Chen dan mengubah kedudukan menjadi 6-1 untuk keunggulan Lin Dan.


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : BolaSport.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X