Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Playoff NBA 2019 - Murray Siap Hadapi Laga Ke-3 Kontra Trail Blazers

By Nestri Yuniardi - Kamis, 2 Mei 2019 | 20:59 WIB
Pemain guard Denver Nuggets, Jamal Murray, akan tetap turun berlaga pada laga ketiga semifinal Play-off NBA 2019 Wilayah Barat.
Yahoo Sports
Pemain guard Denver Nuggets, Jamal Murray, akan tetap turun berlaga pada laga ketiga semifinal Play-off NBA 2019 Wilayah Barat.

"Saya akan mendapatkan perawatan, dan saya akan segera bersiap menghadapi gim ketiga," jelas Murray.

Gim ketiga semifinal playoff NBA 2019 Wilayah Barat antara Nuggets dan Trail Blazers rencananya bakal bergulir pada Jumat waktu setempat atau Sabtu (4/5/2019) pagi WIB.

Laga gim ketiga tersebut sebelumnya sempat diisukan untuk ditangguhkan lantaran sempat terjadi kericuhan pada gim kedua.

Baca Juga : New Zealand Open 2019 - Anthony: Turnamen Ini Penting Bagi Saya

Saat itu, pemain Trail Blazers, Enes Kanter, tak sengaja berbenturan dengan forward Nuggets, Torrey Craig, hingga membuat Craig terjatuh.

Parahnya, para pemain Nuggets yang berada di bangku cadangan, termasuk Murray, justru turut terprovokasi dan melakukan protes kepada Kanter.

Padahal, Kanter kala itu berbenturan dengan Craig akibat didorong oleh pemain Nuggets sendiri, Nikola Jokic.

  

 
 
View this post on Instagram
 
 

Apakah ini menandakan bahwa Jorge Lorenzo masih belum terbiasa dengan tunggangannya? #marcmarquez #jorgelorenzo #marquez #lorenzo #motogp #repsolhonda #honda #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Yahoo Sports


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X