Peraih medali emas Asian Games 2018 itu pun unggul cepat 3-0.
Meski sempat berbalik tertinggal dari Tsuneyama menjadi 3-5, Jojo berhasil mengambil alih kendali permainan hingga unggul 11-7.
Baca Juga : Hasil New Zealand Open 2019 - Hafiz/Gloria Terhenti di Semifinal
Seusai break interval gim kesatu, penampilan Jojo semakin mendominasi.
Dia unggul cepat hingga 15-7 dengan melancarkan smash yang salah satunya mengenai badan Tsuenayama.
Rally-rally sempat terjadi, tetapi Jojo masih memenangi rally tersebut dan berhasil unggul 18-11.
Kanta Tsuneyama yang tertinggal jauh justru makin banyak melakukan kesalahn sendiri, dan gim kesatu pun diraih oleh Jojo.
Memasuki gim kedua, Jojo lebih banyak meladeni adu rally dan jarang melakukan smash.
Terbukti, sejumlah drop shot cantik yang dilancarkannya membuat Tsuneyama kewalahan dan pontang-panting. Jojo pun unggul 11-9.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar