Toronto Raptors langsung tampil menggebrak pada awal laga lewat 11 poin Kyle Lowry yang hanya mampu dibalas duao poin oleh tim tuan rumah.
Raptors sukses menjaga tren positif mereka dan bahkan sempat unggul sembilan angka.
Golden State Warriors pun tak ingin tinggal diam dan membiarkan tim tamu bermain leluasa di markas mereka.
Laga menyisakan 2 menit 16 detik, Warriors akhirnya balik memimpin perolehan poin setelah jump shot Draymond Green menemui sasaran.
Sejak saat itu, pertandingan berlangsung alot dan diwarnai aksi saling susul poin di antara kedua tim.
Toronto Raptors pada akhirnya mampu menutup kuarter pertama dengan keunggulan setengah bola, 33-32.
Baca Juga: Pelatih Golden State Warriors: Cedera Kevin Durant Mengejutkan Kami
Duel alot di antara Warriors dan Raptors pun terus tersaji saat pertandingan memasuki kuarter kedua.
Dari data yang BolaSport.com, tercatat ada sepuluh kali pergantian posisi kepemimpinan poin di sepanjang kuarter kedua.
Pada akhirnya, Toronto Raptors mampu memimpin perolehan poin pada akhir kuarter kedua yang rampung dengan margin tiga angka, 60-57.
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | berbagai sumber |
Komentar