Maxim Dadashev harus dipapah keluar ring dan mulai muntah serta tak sadarkan diri sebelum sampai ke ruang ganti.
Ia sempat dibawa ke rumah sakit di Maryland dan menjalani operasi otak darurat dan ditempatkan dalam koma medis setelah operasi tersebut agar pembengkakan di otaknya mengempis.
Baca Juga: Jepang Open 2019 - Jojo Akui Masih Punya PR yang Harus Dikerjakan
Menurut dokter bedah otak, Mary IH Cobb, Dadashev menderita pendarahan otak di sisi kanan dan menunjukkan gejala-gejala kerusakan otak parah.
"Maxim pria yang baik. Ia adalah idaman setiap pelatih," ujar Buddy McGirt kepada CBS Sport.
"Saya tak akan perlu orang lain apabila punya dua orang sepertinya, ia sangat berdedikasi ke olahraga ini," tuturnya algi.
Maxim Dadashev meninggalkan seorang istri, Elizaveta Apushkina, dan seorang anak yang masih kecil.
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | berbagai sumber |
Komentar