Baca Juga: Japan Open 2019 - Anthony Ginting Enggan Remehkan Siapa pun Calon Lawan
Kala itu, peraih medali perunggu Asian Games 2018 tersebut keluar sebagai kampiun China Open 2018 setelah menang dua gim langsung, 23-21, 21-19, atas Momota.
Selain dari nomor tunggal putra, laga perempat final Japan Open 2019 yang disinyalir bakal berlangsung sengit juga dinantikan dari ganda putra andalan Merah Putih, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.
Pasangan berjulukan The Minions tersebut akan berjumpa dengan Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia).
Baca Juga: Japan Open 2019 - Ini Kunci Greysia/Apriyani Lolos Perempat Final
Pertemuan pertama sekaligus terakhir antara kedua pasangan tersebut terjadi pada babak kedua Malaysia Open 2018 silam.
Meski Marcus/Kevin di atas kertas lebih diunggulkan, mereka tetap harus waspada dengan Chia/Soh. Sebab, skor akhir yang tersaji dalam pertemuan dua pasangan tersebut cukup ketat yakni 21-18, 30-28, untuk kemenangan Marcus/Kevin.
Selain dua wakil tersebut, skuad Merah Putih juga meloloskan enam wakil lainnya yang juga sukses meneruskan langkah mereka menuju putaran delapan besar Japan Open 2019.
Baca Juga: Hasil Japan Open 2019 - Praveen/Melati Jajaki Babak Perempat Final
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | BWF Tournament Software |
Komentar