Selepas diberi masukan oleh pada driver F1, perbaikan atas sirkuit Silverstone kembali dilanjutkan.
Kini, satu bulan seusai F1 GP Inggris, pihak penyelenggara setempat telah memastikan bahwa Silverstone siap digunakan untuk menggelar balapan MotoGP 2019 akhir pekan ini.
Permukaan baru Sirkuit Silverstone itu pun turut mendapat sorotan dari pembalap Suzuki Ecstar yakni Alex Rins yang tengah berupaya untuk kembali lagi naik podium.
Lebih jauh lagi, Rekan satu tim Joan Mir mengaku membutuhkan waktu bagi timnya untuk memahami karakter lintasan Silverstone yang baru diaspal ulang ini.
Baca Juga: DC United Vs New York RB - Wayne Rooney Dapat Kartu Merah Gara-gara VAR
Selain permukaan aspal, hal lain yang membuat pembalap bernomor 42 itu was-was adalah kondisi cuaca di sana yang susah sekali di tebak.
"Akan membutuhkan sedikit waktu untuk mengetahui karakter permukaan baru dari lintasan ini," kata Alex Rins, dilansir JUARA.net dari laman Suzuki Ecstar.
"Selain itu tentu saja cuaca juga dapat berdampak pada saat race day nanti," lanjut Rins.
Kendati demikian, Alex Rins merasa optimis jika dia akan mampu meraih hasil bagus pada MotoGP Inggris 2019.
Baca Juga: Hasil Kejuaraan Dunia BWF 2019 - Kalah dari Intanon, Gregoria Mariska Gagal ke Perempat Final
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | Suzuki-racing.com |
Komentar