Ia kemudian mulai diperhatikan oleh para pengamat sepak bola internasional sejak melesakkan tendangan jarak jauh yang spektakuler saat melawan Manchester City di Los Angeles pada ajang International Champions Cup 2017.
Ia terus menunjukkan potensinya yang luar biasa dengan mencetak enam gol dan lima assist untuk Castilla, tim muda Real Madrid di kasta ketiga sepak bola Spanyol pada musim 2017/18.
Baca Juga: Hasil China Open 2019 - Beda Nasib Dua Ganda Campuran Indonesia
Performa panas ini membuat pelatih Los Blancos, Zinedine Zidane, memberinya debut di tim utama saat melawan klub tetangga, Fuenlabrada, di laga Copa del Rey.
Mengingat persaingan ketat di Bernabeu, Real Madrid memutuskan untuk
meminjamkan Óscar ke tim tetangga, Leganés, agar ia dapat terus mengasah bakatnya, yang kini menjadi sebuah keputusan yang menguntungkan semua pihak.
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | La Liga |
Komentar