JUARA.net - Legenda MotoGP, Max Biaggi, memberikan komentarnya terkait dominasi Marc Marquez pada musim ini.
Marc Marquez menjadi ujung tombak bagi Honda pada musim ini, di mana dia selalu tampil garang di setiap seri balapan pada MotoGP 2019.
Rider berjulukan The Baby Alien tersebut tampil dominan pada musim ini dengan membukukan delapan kali kemenangan dari 14 seri balapan yang telah dilakoninya.
Berkat penampilannya itu, kini dia sudah membukukan keunggulan 98 poin dari Andrea Dovizioso (Ducati) yang berada di peringkat kedua pada tabel klasemen sementara.
Berkat torehannya itu, Marc Marquez diramalkan akan meraih gelar keenamnya di kelas utama MotoGP saat turun pada seri ke-15 di Sirkuit Internasional Buriram, Thailand.
Atas penampilan yang memukau tersebut, Marquez mendapat pujian bertubi-tubi, tak terkecuali dari seniornya di dunia balap motor.
Salah satu mantan pembalap yang juga memberikan sanjungan kepada Marquez adalah Max Biaggi.
Baca Juga: Hasil Korea open 2019 - Gregoria dan Jonatan Tumbang, Wakil Tunggal Putra dan Putri Habis
Pria yang pernah menjadi rival Valentino Rossi ini meyakini tidak ada rider yang mampu menandingi kemampuan The Baby Alien.
"Marc tak bisa dibandingkan dengan siapa pun. Tidak ada rider lain yang bisa menjadi juara di musim perdananya," ujar Biaggi dikutip JUARA.net dari Speedweek.
"Dia juga memenangi 10 race berturut-turut pada musim 2014. Catatan itu bahkan tak pernah dibuat oleh pembalap di masa lampau," tuturnya menambahkan.
Baca Juga: Resmi, PP PBSI Umumkan Skuad Merah Putih untuk SEA Games 2019
Sejak turun membalap di kelas utama alias MotoGP, Marquez memang hampir selalu menjadi kampiun di akhir musim.
Musim 2015 menjadi pengecualian karena ia kalah bersaing dengan sesama pembalap Spanyol, Jorge Lorenzo, yang kala itu membalap untuk tim Yamaha.
Namun, Biaggi tidak sepakat bila keberhasilan Lorenzo tersebut dijadikan bukti bahwa Marquez bisa dikalahkan.
Baca Juga: VIDEO - Mike Tyson Umur 15 Tahun, KO Lawan Kurang dari 10 Detik!
"Hingga Marc memutuskan untuk mundur dan melakukan sesuatu yang lain, saya rasa dia masih akan terus meraih kemenangan," kata Biaggi.
"Andrea Dovizioso dan Alex Rins mungkin berusaha untuk mengimbanginya. Namun saat ini yang terbaik adalah Marc."
Max Biaagi juga menilai jika penampilan Marc Marquez seperti seorang veteran yang sudah mempunyai pengalaman banyak meskipun sejatinya dia masih berusia 26 tahun.
"Dia membalap seperti seorang veteran, dengan kematangan yang mencengangkan. Marc telah menghiasi sejarah balap motor dunia dengan catatan yang unik," tandas pria yang kini berusia 48 tahun tersebut.
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | speedweek.com |
Komentar