Silvano Galbusera (Monster Energy Yamaha): Akselerasi dari tikungan pelan rada rumit. Anda harus menemukan kompromi, mempertahankan kontak roda depan dengan aspal tanpa mengorbankan tenaga. Ini kompromi yang harus dibuat.
Baca Juga: Jadwal MotoGP Thailand 2019 - Momen Marquez Kejar Rekor Rossi
Paul Trevathan (KTM): Thailand adalah sirkuit baru. Tetapi hal paling menonjol adalah suhu. Tempatnya sangat panas, memberikan tantangan bagi para pengendara dan mesin. Menjaga temperatur rem, air dan bahan bakar menjadi tantangan dengan kelembapan udara yang tinggi. Ini tantangan nomor satu dari sisi mesin.
Jose Manuel Cazeaux (Suzuki): Thaliand akan sangat menantang karena ini baru balapan kedua di sini. Kami tak punya pengalaman seperti di sirkuit lain. Tetapi, pembelajaran dari tahun lalu adalah di sirkuit ini banyak straight jadi ada tekanan lebih ke ban belakang. Ini alasan ban belakang punya casing yang berbeda dari di sirkuit lain.
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | MotoGP |
Komentar