Selama berkarier, Torres menjadi sosok yang sukses dan pada saat sedang dalam performa terbaiknya, tak ada pelatih yang tak ingin memasang Torres di starter.
Baca Juga: Tiga Sektor ini Bakal Jadi Tumpuan Indonesia di Indonesia Open 2019
Dia sukses di Atletico Madrid dan Liverpool. Tapi kemudian gagal di Chelsea meskipun dia sukses membawa Chelsea mengalahkan Barcelona di semifinal Liga Champions 2012.
Torres menghabiskan beberapa waktu dengan status pinjaman di AC Milan pada 2014 sebelum kembali ke Atletico Madrid, klub masa kecilnya.
Pemain berusia 35 tahun telah menghabiskan dua tahun terakhir di Jepang bersama Sagan Tosu.
Sepanjang jalan datang beberapa piala, termasuk Piala Dunia, dua Kejuaraan Eropa dan Liga Champions.
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | Give Me Sport |
Komentar