Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

F1 Jepang 2019 - Alasan Sebastian Vettel Lolos dari Jump Start Penalty

By Firzie A. Idris - Minggu, 13 Oktober 2019 | 14:42 WIB
Start pada balapan Formula 1 Jepang di Sirkuit Suzuka, Minggu (13/10/2019.
@F1
Start pada balapan Formula 1 Jepang di Sirkuit Suzuka, Minggu (13/10/2019.

Baca Juga: F1 Jepang 2019 - Penuh Drama di Suzuka, Mercedes Juara Constructor dan Driver!

Sebastian Vettel berhasil finish kedua walau mendapatkan tekanan dari Lewis Hamilton untuk 10 lap terakhir balapan.

"Lampu menyala sangat lama, jadi ini memang salah saya. Momentum hilang. Sungguh start yang buruk,"  ujar juara dunia empat kali itu seusai balapan.

"Lalu, balapan menjadi sulit. Mercedes punya laju lebih kencang dari kami. Posisi kedua mungkin sudah maksimal. Sungguh siang hari yang sulit untuk tetap berada di posisi kedua tetapi pada akhirnya, ini hari positif," tuturnya lagi.

Valtteri Bottas menjadi pemenang pada GP Jepang ini, kemenangan ketiganya setelah GP Australia dan GP Azerbaijan.

Bottas juga menjadi pembalap Formula 1 pertama yang menang di Sirkuit Suzuka walau memulai balapan dari row kedua di grid.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Firzie A. Idris


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X