"Kekalahan ini membuat kami harus bangkit lagi," ucap mantan pemain PTT Rayong itu.
Dalam laga tersebut, Ryuji Utomo dimainkan pada pertengahan babak kedua untuk menggantikan Alexandre Luiz Reame.
Kehadiran Ryuji Utomo setidaknya memperkokoh lini belakang Persija Jakarta yang terus mendapatkan gempuran dari para pemain Persib Bandung.
"Yang jelas ketika ada kesempatan bermain, saya harus kasih maksimal," kata Ryuji Utomo.
"Kalau saya tidak main, saya akan kasih dukungan ke teman-teman," ucap eks pemain Arema FC itu.
Tekanan dari suporter Persib Bandung tidak terlalu dirasakan oleh para pemain Persija Jakarta.
"Kami fokus di lapangan. Kami tidak pikirkan suporter dan kami hanya ingin berikan yang terbaik," ucap Ryuji Utomo.
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar