Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

MotoGP Malaysia 2019 - Marquez Jatuh Gara-gara Tiru Quartararo

By Agung Kurniawan - Sabtu, 2 November 2019 | 22:03 WIB
Momen saat Fabio Quartararo (Kiri) berduel dengan Marc Marquez (Kanan) pada balapan MotoGP Thailand 2019, Minggu (6/10/2019)
TWITTER.COM/SEPANGRACING
Momen saat Fabio Quartararo (Kiri) berduel dengan Marc Marquez (Kanan) pada balapan MotoGP Thailand 2019, Minggu (6/10/2019)

"Saya baik-baik saja. Tentu saja, saya merasakan sakit di seluruh tubuh dan itu adalah kecelakaan besar," kata Marquez seperti dilansir JUARA.net dari Motorsport.

"Kami melakukan set-up motor agar memiliki ritme yang baik. Tetapi, kami berjuang untuk mencatat putaran terbaik, terutama pada perubahan arah dan motor sedikit lebih tidak stabil," ujar Marquez.

Baca Juga: Indonesia Awali WESG 2019 SEA dengan Hasil Kalah dan Menang

"Saya mungkin hanya mengubah (arah) sedikit dan terlalu agresif. Jujur ​​saja saya lebih kecewa memulai balapan dari urutan ke-11 daripada mengalami kecelakaan."

Marquez sebelumnya mengalami kecelakaan hebat pada latihan bebas pertama (FP1) MotoGP Thailand sehingga harus dibawa ke rumah sakit.

"Saya hari ini mungkin terlalu banyak memacu motor. Pembalap Yamaha ketika memiliki ban baru, mereka sangat cepat dan mereka dapat mengubah arah dengan cara yang baik," aku Marquez.

Baca Juga: Kocak! Netizen Bandingkan Reaksi Ronaldo dan Messi Ketika Dapat Penalti

"Saya berada di belakang Quartararo, dia mengubah arah dan saya mencoba meniru. Namun, saya terlempar dari motor," ujar Marquez.

Juara Dunia MotoGP 2019 ini mengakui bahwa dia kesulitan mengikuti Quartararo karena pembalap Petronas Yamaha SRT tersebut mengendarai motor dengan cara berbeda.

"Saya sedang mencari cara lain, tetapi kali ini strateginya bukan yang sempurna. Bagaimanapun ketika Anda memiliki beberapa titik lemah Anda perlu menganalisis dengan baik, terutama dengan ban bekas," ujar Marquez.

Marquez dan pembalap MotoGP lain akan kembali ke lintasan untuk menjalani sesi balapan MotoGP Malaysia pada Minggu (3/11/2019), mulai pukul 14.00 WIB.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Jadwal pekan ke-11 Liga Italia 2019-2020. . #ligaitalia #seriea #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Firzie A. Idris
Sumber : Motorsport


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X