Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

MotoGP Valencia 2019 - Terima Kasih, Jorge Lorenzo!

By Firzie A. Idris - Minggu, 17 November 2019 | 21:04 WIB
Pembalap Repsol Honda, Jorge Lorenzo, keluar dari pitlane menuju starting grid kali terakhir sepanjang kariernya di MotoGP Valencia 2019, Minggu (17/11/2019).
MOTOGP
Pembalap Repsol Honda, Jorge Lorenzo, keluar dari pitlane menuju starting grid kali terakhir sepanjang kariernya di MotoGP Valencia 2019, Minggu (17/11/2019).

Jorge Lorenzo menyelesaikan musim dengan hanya mengambil 28 poin.

"Terima kasih Jorge" tulis papan dari pit crew Repsol Honda saat Lorenzo melintasi garis finish untuk terakhir kalinya.

Ia pun menyempatkan diri untuk kali akhir menancapkan bendera Lorenzo Land di Sirkuit Ricardo Tormo, yang pernah ia taklukkan pada 2010, 2013, 2015, 2016.

Warisan sang pembalap dengan 203 start di kelas MotoGP ini terjaga setelah hasil balapan.

Baca Juga: VIDEO - Manuver Tajam Marc Marquez Saat Hempaskan Quartararo!

Catatan waktu tercepat di Sirkuit Ricardo Tormo masih atas namanya, yakni 1 menit 29,401 detik yang ia ukir bersama Yamaha pada 2016.

Ia turun dari motornya setelah membakar karet di ban belakang.

Tim manajer Repsol Honda, Alberto Puig, menghampirinya ke garasi.

Jorge Lorenzo tak pernah finish lebih tinggi dari peringkat dobel digit musim ini.

Finish terbaiknya adalah di MotoG Prancis kala ia mencatatkan finish peringkat ke-11.

Namun, ia menjadi bagian dari tim terbaik 2019 dengan Repsol Honda mengungguli Mission Winnow Ducati berkat aksi-aksi brilian rekan setimnya, Marc Marquez.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Firzie A. Idris


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X