"Ada banyak pertandingan ke depan. Jika ingin menjadi juara, kami harus memenangi 3 poin dalam laga sisa," tambahnya.
Pada laga kedua, Thailand akan menghadapi Brunei Darussalam pada laga kedua grup B di Stadion Rizal Memorial, Kamis (28/11/2019).
Baca Juga: SEA Games 2019 - Lawan Singapura, Benarkah Indonesia Bakal Lakukan Perubahan?
.@Changsuek_TH U-23 national team player Anon Amornlerdsak will help conduct the AFC U-23 Championship Thailand 2020 Final Draw. #AFCU23 #Thailand pic.twitter.com/hYGwEPPKoK
— FOX Sports LIVE! (@FSAsiaLive) September 26, 2019
Keunggulan timnas U-22 Indonesia pada laga melawan Thailand juga diakui oleh sang pelatih, Akira Nishino selepas laga.
"Ini adalah hasil buruk yang kami dapat, namun bagaimanapun juga para pemain sudah berusaha yang terbaik," ujar Akira Nishino seperti dikutip dari Fox Sports.
"Di laga ini, Indonesia mempersiapkan diri dengan baik dan mampu menjalankan taktik mereka sementara kami tidak. Thailand tidak bisa menemukan ruang untuk mendekati gawang lawan."
Baca Juga: Abaikan Valentino Rossi, Tiga Rider Ini Bakal Goyang Dominasi Marquez
Permainan Timnas U-22 Indonesia ternyata juga membuat pemain Thailand terkuras staminanya.
Akira Nishino mengakui pada menit-menit akhir laga pemainnya sudah tampak begitu kelelahan.
"Kami akan perlu mengecek kondisi kebugaran tim. Jelang akhir laga, banyak pemain yang menunjukkan tanda-tanda keletihan," pungkas pelatih asal Jepang itu.
Baca Juga: Dewa Bener! Tanpa Nyentuh Bola, Messi Bisa Tipu Lawan-lawan Tangguh
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar