JUARA.NET - Gelandang kreatif Manchester City, Kevin De Bruyne, merasa Liga Inggris harus segera diselesaikan jika tidak ingin kalender musim depan terganggu.
Mengakhiri perhelatan Liga Inggris musim ini secepatnya memang bisa dibilang suatu hal yang tidak salah.
Hingga saat ini kejelasan mengenai jadwal lanjutan liga paling bergengsi di dunia ini belum juga dikabarkan.
Dilansir Juara.net dari Sky Sport, Kevin De Bruyne merasa jika kompetisi 2019-2020 tidak diselesaikan, maka para pemain dan klub akan semakin kerepotan mengatur jadwal ke depannya.
Baca Juga: Waduh! Persib Bandung Kena Denda Rp30 Juta, Ini Dia Penyebabnya!
"Saya tidak mengerti perihal kapan akan bermain kembali," ungkap rekan Eden Hazard di timnas Belgia itu.
"Di Inggris mereka ingin menunggu selama mungkin untuk membuat keputusan," imbuhnya.
"Bagi pemain sepak bola, ini bukan keputusan yang tepat. Jika tidak melakukan apapun selama enam bulan, biasanya Anda akan membutuhkan tiga hingga empat bulan untuk pramusim."
Baca Juga: Marcus/Kevin Diminta Jangan Terobsesi untuk Kalahkan Endo/Watanabe
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | skysports.com |
Komentar