Namun, pembalap asal Italia itu juga tidak menutup kemungkinan untuk pensiun andai dalam beberapa balapan awal musim ini tidak meraih hasil yang memuaskan.
Situasi yang sedang dialami Valentino Rossi tersebut ternyata mampu mencuri perhatian mantan rekan setimnya, Jorge Lorenzo.
Pria asal Spanyol itu memberikan dukungan penuh kepada Valentino Rossi untuk terus berada di lintasan dan bersaing dengan para pembalap-pembalap muda.
Menurut Jorge Lorenzo, faktor usia bukanlah menjadi sebuah halangan dan hambatan bagi Valentino Rossi yang memang masih mempunyai banyak hasrat.
Baca Juga: Dipermalukan Messi di Tahun 2011, Rio Ferdinand Ungkapkan Fakta
Selain itu, sosok ikonik bernomor 46 itu dinilai masih mempunyai kondisi fisik yang prima untuk membawa motor YZR-M1 melesat di lintasan balap.
"Jika Valentino Rossi merasa senang dan termotivasi, mengapa tidak dia tetap balapan? Usia hanyalah sebuah angka," kata Jorge Lorenzo, dilansir JUARA.net dari Tuttomotoriweb.
"Secara fisik, dia masih layak. Dia mempunyai motor yang tepat dan juga jinak, dia harus menggunakan energinya lebih banyak lagi," ucapnya.
Dalam kesempatan itu, Jorge Lorenzo juga mengakui kemampuan Valentino Rossi dalam mengelola tekanan-tekanan yang ada.
"Dia telah membuat sebuah kompromi dalam hidupnya yang memungkinkan dia untuk tetap berada di sini dengan semangat muda, dia juga berlatih dengan serius," ucap Lorenzo lagi.
"Selain itu, dia juga memiliki kehidupan yang menyenangkan yang dia nikmati, inilah hal yang memungkinkannya untuk mengelola tekanan dengan sangat baik," ucapnya.
Baca Juga: Dikritik, Ronda Rousey Balas Nge-gas: WWE Tidak Ada Apa-apanya dengan Pertarungan Riil
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | Tuttomotoriweb |
Komentar