Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

VIDEO - Bikin KO Brutal Sampai Lawan Mendelik, Petinju Ini Masih Ogah Ketemu Mike Tyson

By Fiqri Al Awe - Kamis, 18 Juni 2020 | 18:15 WIB
Legenda tinju dunia, Roy Jones Jr.
TWITTER.COM/COMPLEX
Legenda tinju dunia, Roy Jones Jr.

Baca Juga: Mike Tyson Dinilai Sudah Terlalu Tua untuk Bertinju Lagi di Atas Ring

Setelah kesuksesan Jones menggebrak dunia tinju kala itu, namanya langsung melejit dengan berbagai rekor tambahan lainnya.

Rupanya rekor-rekor Jones dan KO brutalnya tersebut, tidak membuat Jones punya nyali untuk bertemu dengan Mike Tyson.

Dilansir Juara.net dari talkSport, Mike Tyson pernah memberikan penawaran duel kepada Jones pada tahun 2003 yang lalu.

Terlebih lagi, tawaran yang dibuat Mike Tyson kali ini termasuk tawaran duel bernilai uang sangat fantastis yakni, 40 juta dolar AS atau 468 miliar rupiah.

"Ada sebuah tawaran dari Tyson di atas meja dengan nilai sekitar 40 juta dolar AS saya yakin," ungkap manta petinju asal Amerika Serikat Andre Ward.

Baca Juga: Beri Kekalahan Pertama Mike Tyson, Petinju Ini Ternyata Punya Jimat Istimewa

Diungkapkan Ward, Jones menolak duel tersebut dengan dalih menginginkan angka yang lebih besar lagi.

"Roy seperti bilang, 'Tidak, pertarungan ini akan dibuang di jalan,' Dan kemudian menaruh perhatian ke Antonio Tarver," imbuh Ward.

Jika masalah uang yang jadi alasan sang pemilik KO brutal tersebut menolak duel dengan Mike Tyson, nampaknya bisa dibilang hal tersebut sedikit aneh.

Pasalnya kala itu, Mike Tyson juga sudah kembali ke performa yang lebih baik lewat rentetan kemenangan yang mulai kembali ia rengkuh.

Terlepas dari itu, Mike Tyson juga pernah sangat yakin dirinya bisa membunuh Jones saat menanggapi masalah keributan di sebuah kafe antara Jones dengan Fat Joe.

Baca Juga: Cuman Orang Bodoh yang Ingin Mike Tyson Berduel dengan Petinju Ini

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Imadudin Adam
Sumber : YouTube, TalkSport.com, essentiallysports.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X