Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mike Tyson Comeback, Ini Permintaan Don King untuk Semua Pihak

By Agung Kurniawan - Kamis, 30 Juli 2020 | 19:35 WIB
Legenda tinju, Mike Tyson, akan kembali bertanding. Dia akan menghadapi Roy Jones Jr. pada 12 September 2020.
TWITTER.COM/BLEACHERREPORT
Legenda tinju, Mike Tyson, akan kembali bertanding. Dia akan menghadapi Roy Jones Jr. pada 12 September 2020.

"Anda tahu itu adalah pertemuan dua ikon, keduanya adalah ikon, Anda tahu ini akan menjadi sebuah pertunjukan yang hebat yang mempunyai banyak makna," kata Don King.

Lebih jauh lagi, Don King meminta semua pihak untuk menghormati keputusan Mike Tyson dan juga Roy Jones Jr untuk menjalani sebuah pertarungan.

Hal itu tidak terlepas dari komentar miring banyak orang yang menilai bahwa Mike Tyson tidak perlu memaksakan diri dan bertaruh dengan risiko tinggi menyusul usianya yang tak muda lagi.

Dari pihak seberang, pertarungan melawan Mike Tyson akan menjadi laga pertama Roy Jones Jr yang kini berusia 51 tahun usai menyatakan pensiun sejak tahun 2018 lalu.

"Masih banyak orang di luar sana yang membahayakan nyawa mereka, saya tidak peduli siapa Anda, Anda harus menghormati hal itu," ucap Don King, dilansir JUARA.net dari Boxingscene.

Don King menilai sebagai seorang petinju yang pernah merajai kelas berat pada masa lalu, Mike Tyson tentu sudah menimbang segala persiapan serta risiko yang akan dia terima.

"Jika Anda masuk ke ring, Anda harus mau menghadai lawan Anda dengan nyata, Anda harus berana menghadapi lawan Anda," ujar Don King.

Baca Juga: Merasa Oktagon UFC Kini Kekecilan, Stipe Miocic Latih Taktik Baru buat Lawan Daniel Cormier

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Imadudin Adam
Sumber : Boxingscene.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X