Baca Juga: Dukungan Ducati Membuat Johann Zarco Harus Melakukan Pekerjaan Besar
"Kami ingin bertemu dengan Franco pada hari Senin untuk makan malam bersama," tutur pembalap berusia 41 tahun itu menambahkan.
"Namun, dia memberitahu kami bahwa sedang berada dalam kondisi sakit dan kami harus membatalkan makan malam itu," kata Valentino Rossi lagi.
Tak ayal, kondisi yang kurang fit tersebut membuat Franco Morbidelli harus melewatkan sesi tes resmi MotoGP 2020 yang juga digelar di Sirkuit Misano pada hari Selasa (15/9/2020).
"Banyak orang bertanya kepada saya soal hal yang sama karena Franco Morbidelli tidak bisa ikut tes pada hari Selasa," tuturnya mengakhiri.
Valentino Rossi, Franco Morbidelli, dan para pembalap lainnya akan kembali beraksi di balapan MotoGP Emilia Romagna 2020 pada Minggu (20/9/2020) mulai pukul 19.00 WIB.
Baca Juga: Ditanya Soal Kondisi Motor, Fabio Quartararo Pilih Jawaban Diplomatis
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Corsedimoto.com |
Komentar